Sabtu, 29 Juni 2013

iTunes Gift Card Gratis?

Mendapatkan iTunes Gift Card (IGC) gratis caranya ternyata sangat mudah. Kita tidak membutuhkan kartu kredit, yang penting ada koneksi internet, entah itu dari 3G ataupun via Wifi. 
Pertama yang harus dilakukan adalah membuka situs FreeMyApps menggunakan peramban Safari di perangkat iOS (iPhone, iPod & iPad) Anda. Perlu diperhatikan, peramban yang digunakan haruslah Safari tidak yang lain. Situs FreeMyApps akan membuat profile baru di perangkat iOS Anda. Jangan khawatir, pembuatan profile baru ini tidak akan mengubah apapun pada perangkat Anda. Oleh karena itu, ikuti saja instruksi yang muncul di layar. Setelah itu Anda akan diminta untuk mengunduh aplikasi-aplikasi sponsor untuk mendapatkan kredit. Jika kredit yang Anda miliki sudah mencapai jumlah tertentu, maka Anda berhak untuk menukar kredit tersebut dengan iTunes Gift gratis. Baca terus artikel ini jika Anda ingin mendapatkan iTunes Gift Card secara cuma-cuma.

Langkah-langkah Mendapatkan iTunes Gift Card Gratis

Oke, setelah melakukan pembuatan profile maka ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendapatkan kredit. Kumpulkan kredit sebanyak-banyaknya dan secepat-cepatnya maka Anda akan semakin dekat dengan iTunes gift card gratis Anda.

  1. Klik menu “Sponsors”. Anda akan diberikan beberapa aplikasi yang dapat diunduh. Perhatikan jumlah kredit yang diberikan untuk masing-masing aplikasi tersebut. Tips yang bisa saya berikan disini adalah pilihlah aplikasi dengan jumlah kredit terbanyak yang ditawarkan tapi juga memperhatikan besarnya file aplikasi yang harus Anda unduh.
    222 240x320 image iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  2. Pada layar akan muncul konfirmasi yang menyatakan bahwa Anda harus mengunduh file aplikasi yang sudah dipilih dalam waktu maksimal 48 jam. Setelah selesai diunduh jalankan aplikasi minimal selama 30 detik. Klik “Okay” untuk membuka iTunes.
    223 240x320 image 0 iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  3. Anda akan dibawa ke iTunes store untuk mengunduh aplikasi yang Anda pilih pada langkah sebelumnya.
    224 240x320 image 1 iTunes Gift Card Gratis, Mau?

Perlu diingat bahwa setelah selesai mengunduh satu file, Anda harus menjalankan aplikasi tersebut selama minimal 30 detik. Jika langkah ini tidak Anda lakukan maka Anda tidak akan mendapatkan kredit. Oh ya, jika batas waktu mengunduh yaitu 48 jam Anda lewati, maka Anda juga tidak akan mendapatkan kredit.

*Catatan : sering-sering mengunjungi Free My Apps karena aplikasi sponsor hanya sewaktu-waktu munculnya

Langkah-langkah Menukar Kredit dengan iTunes Gift Card Gratis

Berikut adalah langkah-langkah menukar kredit milik Anda dengan iTunes gift card gratis:

  1. Buka situs Free My Apps kemudian pilih "Gifts"
    222 240x320 image iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  2. Pada layar selanjutnya Anda akan diberikan banyak pilihan yang dapat dipilih. Sesuaikan jumlah kredit yang diperlukan dengan kredit yang Anda miliki. Untuk mendapatkan iTunes gift card senilai $10 Anda harus memiliki 3000 kredit.
    225 240x320 image 2 iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  3. Setelah memilih gift card yang sesuai, selanjutnya akan ada konfirmasi. Pilih “Okay”.
    226 240x320 image 3 iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  4. Pada layar berikutnya Anda akan diberikan kode klaim yang dapat Anda masukkan sendiri ke iTunes store dengan login Anda atau klik “redeem now”.
    227 240x320 image 4 iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  5. Pada layar selanjutnya Anda akan diminta untuk memasukkan password untuk Apple ID Anda. Perlu diketahui iTunes gift card ini hanya dapat dipakai untuk Apple ID pada store US. Jadi pastikan bahwa Anda memiliki Apple ID US sebelum menukar kredit dengan iTunes gift card.
    228 240x320 image 5 iTunes Gift Card Gratis, Mau?
  6. Setelah memasukkan password untuk Apple ID akan muncul konfirmasi bahwa kredit telah ditambahkan pada Apple ID Anda.
    229 240x320 image 6 iTunes Gift Card Gratis, Mau?

Bagaimana? Sangat mudah sekali bukan? Cara ini dapat Anda lakukan di semua perangkat iOS Anda. Jadi misalnya Anda memiliki iPhone, iPod, iPad dan iPad mini, maka semua perangkat itu dapat digunakan untuk mendapatkan kredit secara terpisah. Dengan demikian, semakin banyak perangkat iOS yang Anda miliki, semakin sering mengunduh aplikasi dari sponsor maka kesempatan Anda untuk mendapatkan iTunes gift card gratis menjadi terbuka lebar.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar